HomeManado City

Merpati Putih Targetkan Ribuan Suara Buat MOR-HJP

Merpati Putih Targetkan Ribuan Suara Buat MOR-HJP

MANADO, JP- Relawan Merpati Putih telah menambah kekuatan pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Manado Mor Dominus Bastiaan dan Hanny Joost Pajouw (MOR-HJP).

Bahkan relawan ini menargetkan akan merebut ribuan suara warga kota Manado untuk paslon nomor urut 3 ini.

Untuk itu, setelah mendeklarasikan dukungannya dihadapan HJP, Senin (09/11/2020), Relawan Merpati Putih langsung action. Relawan dengan dilengkapi 3 organisasi sayap ini masing-masing Orsap Pedagang, Kumpulan Wanita Islam dan Pemuda Milenial ini melakukan 3 kegiatan penting yakni menggelar kegiatan kemanusiaan, mensosialisasikan keberhasilan MOR sebagai wakil walikota dan 14 program unggulan MOR-HJP serta meluruskanberita bohong atau hoax yang menyerang MOR-HJP baik secara langsung kepada warga maupun lewat media sosial, serta door to door ke rumah-rumah warga kota Manado mengajak masyarakat untuk datang ke TPS dan mencoblos paslon nomor urut 3 MOR-HJP.

Baca Juga  Kadispar Lenda Ajak Media Bantu Promosikan Pariwisata Manado Secara Digital

Komitmen Relawan Merpati Putih ini diapresiasi HJP. “Terima kasih atas dukungan ini. Saya percaya merpati putih tidak pernah ingkar janji. Komit berjuang merebut hati warga demi kemenangan MOR-HJP,” ujarnya.

Menurut HJP, saat ini MOR-HJP sudah berada di jalur yang benar. Karena itu dukungan Relawan Merpati Putih semakin menambah kekuatan mereka untuk merebut kemenangan di tanggal 9 Desember 2020.

“Jangan pernah berhenti mensosialisasikan MOR-HJP kepad warga. Namun tetap mengedepankan keamanan, sikap yang baik dan protokol kesehatan. Tunjukan bahwa tim sukses MOR-HJP kumpulan orang-orang baik. Kalau tim sukses baik maka MOR-HJP disukai warga kota Manado,” tandasnya.
(JPc)

Baca Juga  Peduli Bahaya Kanker Serviks, Tikala ke Level Nasional

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0