HomeMinahasa Raya

Bahas Sejumlah Masalah Bersama Forkopimda, Bupati Ingatkan Nilai-Nilai Kearifan Lokal

Bahas Sejumlah Masalah Bersama Forkopimda, Bupati Ingatkan Nilai-Nilai Kearifan Lokal

MINAHASA, JP- Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si dan Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey S.Si memimpin Rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang bertempat di rumah Dinas Bupati Minahasa, Senin (15/062020 ).

Dalam sambutannya, Bupati Roring mengucapkan terima kasih kepada Forkopimda yang telah menopang program pemerintah dalam rangka penanganan Covid 19 di Kabupaten Minahasa.

Menurut Bupati, rapat tersebut membahas beberapa isu yang terjadi di tengah masyarakat baik itu di Rombe atau Wakawembeng, persoalann tanah yang ada di Kolelondey, evaluasi penanganan Covid-19, rencana pelaksanaan TMMD, serta permintaan pemimpin agama mengenai pelaksanaan peribadatan dan evaluasi penanganan eceng gondok di Danau Tondano.

Baca Juga  Rayakan Natal Bersama Lansia se-Kota Bitung, Lomban Serahkan Kursi Roda

Sehubungan dengan masalah – masalah yang terjadi, Bupati meminta kepada masyarakat Minahasa agar dapat mengedepankan nilai – nilai kearifan lokal yakni Maesa – esaan, malinga – lingaan dan maleos – leosan.

“Demikian juga Ia mengharapkan agar agar semua masyarakat Minahasa tidak mudah terprovokasi dengan isu – isu yang tidak benar,” tandasnya.

Dalam rapat tersebut hadir juga Kapolres Minahasa, AKBP Denny Situmorang, SIK, Ketua DPRD Glady Kandow, SE, Dandim 1302 Minahasa, Letkol ( Inf ) Slamet Raharjo, S.Sos, Kejari Minahasa, Rakhmat Budiman Taufani, S.H., M.KN. , Kepala Kantor Petanahan Minahasa Alex Wowiling dan seluruh jajaran Pemkab Minahasa terkait.

Baca Juga  Berpasangan Sejak Awal, Jusak Kereh - Audy Karamoy Bikin Publik Penasaran, FTM: "The Rising Star" Minahasa

Rapat tersebut dilakukan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan dengan tetap menjaga jarak tempat duduk, dan uang hadir harus menggunakan masker.
(Gabriel/mcc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0