HomeManado City

Banjir Ucapan Selamat Dari Politisi Senior, Wawali Minta Jurani Pertahankan Integritas

Banjir Ucapan Selamat Dari Politisi Senior, Wawali Minta Jurani Pertahankan Integritas

MANADO, JP- Anggota DPRD Kota Manado Jurani Rurubua SST, mensyukuri berkat Tuhan atas ketambahan usia ke-34 tahun, Senin (22/06/2020). Rasa syukur pun dipanjatkan srikandi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini.

Meski sebagai pendatang baru di DPRD Kota Manado, namun Jurani yang sukses mengangkat nama PSI hingga dikenal luas masyarakat lewat kerja nyata dan luar biasa ini, mendapat banyak ucapan selamat dari berbagai kalangan, mulai dari masyarakat Kota Manado pada umumnya, tokoh masyarakat dan tokoh agama, organisasi adat Laskar Manguni Indonesia, para pengurus PSI, para birokrat Pemerintah Kota Manado hingga rekan anggota DPRD Manado lintas partai seperti Ketua DPRD Manado Altje Dondokambey, Lili Binti, Stendy Rondonuwu, Didi Tangkau, Lucky Datau dan sebagainya. Juga ucapan selamat datang dari sejumlah politisi senior seperti Billy Lombok, James Karinda, Harry Azhar, dan Denny Sondakh.

Baca Juga  Bawaslu Ingatkan ASN Hati-Hati, Kawinda: Jejak Digital Bisa Menghukum

Bahkan Wakil Walikota (Wawali) Manado Mor Dominus Bastian SE melalui video singkatnya, juga memberikan ucapan selamat kepada legislator yang sangat tegas, pro rakyat dan dermawan ini. Di mana Mor tidak hanya mengucapkan selamat menikmati berkat Tuhan kepada Jurani atas hari jadinya ini, tapi juga mengharapkan agar legislator dari dapil (daerah pemilihan) Singkil dan Mapanget tersebut tetap mempertahankan integritas yang sudah dijalankan selama menjabat sebagai wakil rakyat hingga saat ini.

“Buat sahabat saya anggota dewan yang terhormat ibu Jurani Rurubua, pada hari ini 22 Juni 2020 saya mengucapkan selamat hari ulang tahun. Selamat menikmati berkat Tuhan yang luar biasa. Semoga diberikan kekuatan, kesehatan dan umur panjang, serta diberkati selalu untuk menjadi berkat bagi masyarakat kota Manado. Serta jangan lupa tetap mempertahankan integritas,” ujarnya. (JPc)

Baca Juga  Ratusan SatPol-PP Demo Kantor Walikota: Jangan Beking Torang pe Anak Bini Mati Kelaparan

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0