HomeBerita UtamaNasional

Diduga Gara-gara Acara Rizieq Shihab, Dua Kapolda Ini Dicopot

Diduga Gara-gara Acara Rizieq Shihab, Dua Kapolda Ini Dicopot

JAKARTA, JP- Diduga buntut dari acara yang digelar oleh pemimpin Front Pembela Islam Rizieq Shihab yang tidak memperhatikan Protokol kesehatan Covid-19, dua Kepala Kepolisian Daerah
(Kapolda) resmi dicopot Kapolri Jenderal Idham Azis.

Kedua kapolda tersebut yakni Kepala Polri masing-masing Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana dan Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Rudy Sufahradi Novianto.

“Ada dua Kapolda yang tidak melaksanakan perintah dalam menegakkan protokol kesehatan, maka diberikan sanksi berupa pencopotan yaitu Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana dan Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Rudy Sufahradi Novianto. Posisi Nana akan disi Irjen Fadil Imran dan posisi Rudy bakal digantikan Irjen Ahmad Dofiri,” tandas Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri Irjen Argo Yuwono di kantornya, Jakarta Selatan, pada Senin (16/11/2020), Sebagaimana dilansir dari Tempo.co. (JPc)

Baca Juga  Puji Kenegarawan Prabowo-Sandi, Jokowi: Kami Presiden dan Wakil Presiden Seluruh Rakyat Indonesia

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0