MANADO, JP- Beberapa waktu lalu beredar foto pertemuan Mor Dominus Bastiaan (MOR) dengan politisi PAN Haji Ayub Ali.
MOR datang ke kediaman Haji Ayib Ali bersama istri tercinta Imelda Markus dan diterima dengan baik oleh Anggota DPRD Sulawesi Utara dapil Manado 3 periode tersebut.
Dalam pertemuan penuh kekeluargaan tersebut, sejumlah pernyataan dan pesan penting disampaikan Haji Ayub Ali kepada MOR.
Kepada sejumlah wartawan, Haji Ayub Ali membenarkan pertemuan tersebut dan mengaku sudah menyampaikan beberapa hal kepada MOR termasuk dukungan penuh dirinya kepada MOR-HJP (Hanny Joost Pajouw).
Ia mengatakan, PAN memiliki empat kursi di DPRD Kota Manado dan jumlah itu merupakan investasi yang besar dan sangat luar biasa terhadap MOR-HJP.
“Karena itu kepada pak MOR saya katakan harus ada komunikasi yang baik dengan masyarakat,” ujarnya.
Lanjut Haji Ayub Ali, komunikasi yang baik tersebut berupa apa apresiasi yang diberikan untuk masyarakat.
“Ini bukan secara pribadi tapi secara kemasyarakatan. Harus ada komitmen kepada masyarakat yang mendukung,” katanya.
Menurut Haji Ayub Ali, komitmen yang dibangun dengan masyarakat bukan sebuah tuntutan melainkan harapan yang harus menjadi kenyataan.
“Kepada masyarakat yang mendukung jangan hanya dikasih cek kosong nanti. Apa yang menjadikan kemufakatan hari ini, misalnya a-b-c dan d, pada saat saya turun, pak Mor mengatakan betul apa yang disampaikan pak haji. Itu saja, tidak usah pake rincian. Itu menunjukkan bahwa welcome dan kita akan meraih kemenangan,” paparnya.
Selain itu, menurut Haji Ayub Ali, selama ini ia tidak pernah membohongi konstituennya. Apa yang menjadi komitmennya harus disampaikan kepada konstituen agar tidak ada beban moril kepadanya.
“Jika Pak MOR-HJP menyampaikan hal yang sama dengan apa yang saya sampaikan, maka ini adalah bahan saya untuk turun ke bawah agar kiranya masyarakat lebih percaya. Kalaupun ada miskomunikasi saya akan meluruskannya. Kita lihat saja nanti, saya orangnya tidak berlebihan, tapi kita lihat saja nanti,” tukasnya.
Haji Ayub Ali pun mengisyaratkan dirinya akan bersama-sama dengan MOR-HJP.
“Mungkin saya ini ditakdirkan untuk bersama MOR-HJP. Jadi keputusan apapun yang terjadi pada diri saya, mungkin itu rencana Allah. Rencana Allah itu lebih baik dari rencana manusia,” tandasnya.
Sementara itu, Pengamat Politik Sulut Stefanus Sampe Ph.D menilai pertemuan MOR dan Haji Ayub Ali memberikan dampak yang sangat besar bagi dukungan suara pemilih muslim ke MOR-HJP.
“Dengan masuknya PAN sebagai partai pengusung MOR-HJP tentu dukungan suara pemilih muslim ke MOR-HJP sudah cukup banyak. Ditambah dengan dukungan Haji Ayub Ali, maka dukungan suara pemilih muslim bertambah besar dan solid ke MOR-HJP. Apalagi dengan 3 periode menjadi Anggota DPRD Sulut dari dapil Manado, membuktikan begitu besar dan solidnya dukungan suara pemilih muslim ke Haji Ayub Ali. Itu akan berdampak positif buat MOR-HJP ketika Haji Ayub Ali mengajak pendukungnya memilih MOR-HJP,” katanya. (*/JPc)
COMMENTS