HomeMinahasa Raya

Hebat! Hanny Tambani Dapat Penghargaan Presiden Jokowi

Hebat! Hanny Tambani Dapat Penghargaan Presiden Jokowi

MINUT, JP- Rasa bangga dan bahagia terpancar dari wajah Hanny Tambani. Birokrat senior yang kini menjabat sebagai Plt Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Pemkab Minahasa Utara ini memdapat Penghargaan Presiden Karya Satya 30 tahun dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) atas pengabdiannya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) selama 30 tahun.

Penghargaan dari Presiden ini diserahkan Bupati Minut Joune Ganda kepada wanita yang memulai karier birokratnya sejak tahun 1990 tersebut dalam apel Jumat (18/02/2022).

Hanny Tambani menceritakan bahwa setelah lulus SMA pada tahun 1988 ia melanjutkan kuliah di Akademi Pemerintahan Dalam Negeri (APDN) atau IPDN Manado. Dari kurang lebih 2.000 pelamar yang lulus hanya 60 orang termasuk dirinya.

Baca Juga  Gandeng Pers, KPU Sosialisasi PKPU 10 Tahun 2020

“Jujur saya tidak pernah mimpi mau jadi PNS cuma punya keinginan bisa kuliah dan puji Tuhan saya diterima di APDN Manado,” ujarnya.

Namun saat sedang kuliah dirinya di angkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan diangkat menjadi PNS tahun 1990.

Hanny meyakini semua itu termasuk saat ia mendapatkan penghargaan dari Presiden Jokowi ini merupakan anugerah Tuhan.

“Karena itu saya selalu berkomitmen untuk menjalankan tugas sebaik mungkin kepada masyarakat dengan selalu mengandalkan Tuhan,” tandasnya. Proficiat! (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0