JAKARTA, JP- Putra terbaik Sulawesi Utara Evert Ernest Mangindaan dipercaya memimpin sidang Kongres V Partai Demokrat yang berlangsung di Jakarta Convention Center Senayan, Jakarta, Minggu (15/03/2020).
Hasilnya, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY secara resmi terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat periode 2020-2025, menggantikan sang ayah Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY.
Dalam proses pemilihan, AHY adalah satu-satunya calon ketua umum yang mendaftarkan diri di Partai Demokrat. Karena itulah, AHY terpilih secara aklamasi dan memperoleh dukungan lebih dari 70 persen Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat.
“Setelah kami melakukan verifikasi administrasi calon ketua umum dan dikatakan memenuhi persyaratan, maka berdasarkan Pasal 25 ayat 6 dan ayat 7 peraturan tata tertib kongres telah ditetapkan secara aklamasi bapak Agus Harimurti Yudhoyono sebagai Ketua Umum Partai Demokrat 2020-2025,” kata Mangindaan sebagaimana dilansir vivanews.com.
Mangindaan lalu meminta persetujuan kepada para peserta kongres untuk memutuskan AHY terpilih secara aklamasi. “Apakah dapat disetujui?,” tanya Mangindaan kepada para peserta sidang.
“Ya!” teriak para peserta yang hadir
Setelah terpilih secara aklamasi, AHY pun terlihat langsung menemui SBY lalu memberikan salam hormat dan memeluk SBY.
AHY merupakan Ketua Umum ke-5 setelah Subur Budhisantoso (2001-2005), Hadi Utomo (2005 – 2010), Anas Urbaningrum (2010 – 2013), dan Susilo Bambang Yudhoyono (2013 – 2020)
Sebelumnya dalam kesempatan tersebut, SBY memaparkan tiga tugas besar yang akan dialami Indonesia selama lima tahun ke depan.
Pertama, adalah mengatasi dampak dari berbagai permasalahan dunia. Kedua, adalah bagaimana mengatasi permasalahan internal dalam negeri, terutama di bidang ekonomi.
Sedangkan tugas ketiga adalah bagaimana mewujudkan Indonesia yang lebih adil dan lebih makmur pada tahun 2024 mendatang
“Sebenarnya, ketika para pemimpin baru itu datang, pemimpin-pemimpin lama tidak pergi. Kami-kami akan tetap di sini dan berjuang bersama. Justru, partai kita akan makin kuat, Di manapun saya berada, apapun posisi saya, saya akan tetap berada di rumah ini,” tegas SBY.
Kongres Partai Demokrat ini digelar hanya satu hari saja. Penyelenggaraan kongres dipercepat dari yang semula dijadwalkan pada bulan Mei, dan waktunya juga dipersingkat dari yang sebelumnya tiga hari menjadi hanya satu hari. Hal itu karena imbas dari penyebaran virus corona yang cukup mengkhawatirkan. (JPc)
COMMENTS