HomeHukum dan Kriminal

Mendadak Sakit, Mantan Kajari Manado Dikabarkan Tutup Usia

Mendadak Sakit, Mantan Kajari Manado Dikabarkan Tutup Usia

MANADO, JP- Kabar mengejutkan datang dari Kejaksaan Negeri Manado. Mantan Kepala Kejari Manado Maryono SH., MH., yang beberapa waktu lalu telah menjadi Jaksa Fungsional Kejaksaan Tinggi Lampung dikabarkan telah mrninggal dunia, Sabtu (05/06/2021) sekitar pukul 19.00 WIB.

Kabar duka ini pun dibenarkan Kepala Seksi Intelijen Kejari Manado, Hijran Safar ketika dikonfirmasi jejakpublik.com.

“Iya, beliau (Maryono, red) meninggal dunia jam 19.00 tadi. Beliau meninggal di Rumah Sakit di Lampung,” tulis Hijran di pesan whatsapp-nya kepada wartawan media ini.

Hijran belum bisa memastikan sakit apa yang diderita almarhum. “Belum jelas kabarnya sakit apa,” tambahnya.

Baca Juga  Kejagung Periksa 8 Orang Saksi Terkait Perkara BAKTI Kementerian Kominfo

Lebih lanjut, Hijran mewakili Kejari Manado beserta jajaran mendoakan Almarhum dan sekaligus menyampaikan rasa duka yang mendalam kepada keluarga yang ditinggalkan.

“Beliau orang baik. Semoga alm husnul khotimah dan diampuni kekhilafan beliau dan yang ditinggal diberikan ketabahan…Aamiin. Ya Rabbal alamin,” tandasnya.

Banyak ucapan duka mengalir dari banyak pihak termasuk dari kepala daerah dan mantan kepala daerah, para pejabat Kota Manado, dari Anggota DPRD Manado, dan sebagainya.

“Turut Berdukacita atas meninggalnya Kepala kejaksaan negeri (Kajari Manado) periode 2018-2021 Pak Maryono SH., MH. Sebelum pisah sambut bulan Maret yang lalu, beliau menceritakan bagaimana menjadi Kepala kejaksaan yang begitu banyak tantangan di kota Manado..
Orangnya supel dan baik.. Banyak keberhasilan yang sudah di buat di kota Manado..Selamat jalan pak Kajari. Semoga keluarga yg ditinggalkan tabah dan senantiasa bersabar menerima ujian ini,” tulis Anggota DPRD Kota Manado Jurani Rurubua SST., di akun facebooknya. (JPc)

Baca Juga  4 Saksi Diperiksa Kejagung Terkait Kasus AMU

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0