HomeManado City

Mona Kloer Sebut Honor THL dan Pala serta Bantuan Lansia dan Rohaniwan Tetap Terbayar

Mona Kloer Sebut Honor THL dan Pala serta Bantuan Lansia dan Rohaniwan Tetap Terbayar

MANADO, JP- Kabar gembira bagi para Tenaga Harian Lepas (THL), Kepala Lingkungan (Pala), lanjut usia (Lansia) dan rohaniwan di kota Manado.

Pasalnya, honor dan bantuan mereka tetap akan terbayar di tahun 2020 ini, meski APBD Perubahan tahun 2020 tak lagi dibahas.

Hal ini disampaikan Anggota DPRD kota Manado Mona Kloer kepada wartawan.

“DPRD Manado dan Pemerintah kota terus berusaha menjamin kesejahteraan setiap THL, Pala, lansia dan rohaniwan. Tetap akan terbayar,” ujarnya.

Lalu dari mana sumber dana yang bisa diambil untuk membayar honor dan bantuan tersebut?

Baca Juga  Pakai Jetsky, Walikota GSVL Sambangi Bunaken Kepulauan Bawah Bibit Rica dan Jagung

“Kami dalam hearing bersama sejumlah dinas menyebut bahwa di setiap UPTD masih ada anggaran yang tidak terpakai. Silpa dan anggaran di tiap UPTD bisa diambil untuk membayar honor THL dan Pala serta bantuan kepada lansia dan rohaniwan,” jelas Mona Kloer.

Namun lanjut politisi Partai Gerindra ini, semuanya kembali kepada Pemkot Manado apa mau memanfaatkan dana tersebut atau tidak.

“Semua dikembalikan ke Pemkot apakah mau atau tidak (membayar honor dan bantuan,” red),” tandas Ketua DPC Partai Gerindra kota Manado. (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0