MANADO, JP- Prestasi hebat di level nasional kembali dirah Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Pemprov Sulut) di bawah pimpinan Gubernur Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven OE Kandouw (OD-SK).
Tak tanggung-tanggung dua penghargaan sekaligus diterima Pemprov Sulut yang diberikan oleh Badan Kepegawiaan Nasional (BKN) tahun 2021 ini. Yaitu sebagai Terbaik I Kategori Provinsi Tipe B, Bidang Penilaian Kompetensi, dan Terbaik III Kategori Provinsi Tipe B untuk Komitmen Pengawasan dan Pengendalian.
Penghargaan diserahkan pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepegawaian 2021, di Nusa Dua Bali, Kamis (01/07/2021) ini tak lepas dari komitmen OD-SK dan jajarannya dalam manajemen kepegawaian.
“Puji Tuhan, dalam menata Manajemen Kepegawaian, maka dalam kepemimpinan dan pembimbingan Bapak Gubernur, Bapak Wakil Gubernur dan Bapak Sekprov, yang disupport oleh para Asisten, Staf Ahli dan seluruh kepala perangkat daerah, Provinsi Sulawesi Utara mendapatkan BKN Award 2021,” ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulut Femmy Suluh.
Menurutnya, keberhasilan ini merupakan implementasi ‘Transfornasi Manajemen ASN menuju Birokrasi yang Dinamis’ yang menjadi tema Rakornas BKN 2021.
“Semoga ke depan akan semakin baik lagi,” tandas Suluh. (JPx)
COMMENTS