MINAHASA, JP- Luar biasa kepedulian yang diwujudkan pasangan suami-istri Edy Fong dan Devi Arnold, keluarga Fong – Arnold, warga Desa Pineleng Satu (PinSa) Kecamatan Pineleng Kabupaten Minahasa Provinsi Sulawesi Utara.
Di balik kesuksesannya, keluarga dengan latar belakang pengusaha ini tak lupa akan kemajuan kampung halamannya Pineleng. Pasutri yang akrab dengan sapaan Ko Afo dan Ci Devi ini, tak pernah berhenti memberikan bantuan dana dalam jumlah yang tidak sedikit untuk membantu pembangunan di desa yang ada di Kecamatan Pineleng.
Kali ini keduanya terpanggil ikut berperan membantu Pemerintah Desa Pineleng Satu yang tengah berupaya merenovasi kantor desa.
Terbukti, Ko Afo dan istri merogoh kocek mereka dan menyumbang uang senilai Rp 15 juta untuk membantu kegiatan renovasi Kantor Desa Pineleng Satu, Kamis (18/08/2022). Bahkan kepedulian ini memiliki makna yang ssangat pesial mengingat hal itu dilakukan sehari setelah perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kwmerdekaan Republik Indonesia, Rabu (17/08/t2022).
Hal ini terungkap dalam postingan yang dibagikan di akun facebook Dolfi Rampengan. Dalam postingan yang disertai foto-foto itu tertera ucapan terima kasih dari Pemerintah Desa Pineleng Satu dalam hal ini Hukum Tua Agustinus Rampengan, Team Kerja Renovasi Kantor Hukum Tua, serta seluruh masyarakat Desa Pineleng Satu.
“Ucapan Terima Kasih Tak Terhingga Dari Pemerintah Desa Pineleng Satu(Hukum Tua Bpk Agustinus R. Rampengan),Team Kerja Renovasi Ktr Hukum Tua,Seluruh Masyarakat Desa PINSA :
Kepada : Kel. FONG ARNOLD (Bpk Edy Fong dan Ibu Devi Arnold) Yang Telah Mengambil Bagian Turut Membangun,Bahkan Memberikan Sumbangan Sebesar Rp.15 Juta.Untuk RENOVASI KTR HUKUM TUA DESA PINELENG SATU…Yg DiMediasi Oleh Bpk Noldy Rambing,” demikian postingan yang dibagikan di akun facebook Dolfi Rampengan.
Postingan ini langsung direspon warganet. Umumnya warga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada keluarga Fong -Arnold atas kepedulian Ehý
“Diberkati,” tulis Hesty Masola Lompande.
“Tuhan Yesus membalas kebaikan Kel Afong dan Devi, tulis akun fb Lin Piay. (JPc)
COMMENTS