HomeBeritaMinahasa Raya

Presiden Jokowi Apresiasi Penyaluran BLT Koltem, Bukti Kepemimpinan VAP Hebat

Presiden Jokowi Apresiasi Penyaluran BLT Koltem, Bukti Kepemimpinan VAP Hebat

MINUT, JP- Kehebatan kepemimpinan Dr (HC) Vonnie Anneke Panambunan STh di bawah kepemimpinan Bupati Minahasa Utara (Minut) terbukti.

Khususnya terkait Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk warga kurang mampu yang terdampak Covid – 19.

Di mana transparansi penyaluran BLT di Minut khususnya di Desa Kolongan Tetempangan mendapat apresiasi langsung dari Presiden Joko Widodo.

Apresiasi dari orang nomor satu di Indonesia tersebut tertera dalam halaman Info Seputaran Presiden di Facebook yang diposting langsung tim dari ISP Jokowi.

“Contoh transparansi BLT Dana Desa di Desa Kolongan Tetempangan, Minahasa Utara dengan melakukan pendataan lengkap disertai foto daftar nama penerima BLT Dana Desa. Ini sesuai arahan Presiden Jokowi agar data penerima bansos dibuka secara transparan. Transparansi dan keterbukaan adalah kunci keadilan bagi warga desa,” demikian tulisan yang diposting langsung tim dari ISP Jokowi.

Baca Juga  "Saya Tidak Ingin Polemik Ini Berkepanjangan"

Melihat postingan tersebut, Stanly Mewengkang mengungkapkan salut dan apresiasi sebesar-besarnya buat Ibu Bupati Dr (HC) Vonnie Anneke Panambunan STh bersama jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minut tentang transparansi BLT disertai data dan foto penerima.

“Salut juga buat Pemerintah Desa Kolongan Tetempangan yang sangat transparan dalam penyaluran BLT sesuai instruksi Presiden Joko Widodo,” tandasnya. (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0