MANADO, JP- Respon cepat dilakukan Laskar Manguni Indonesia (LMI) setelah membaca postingan warganet di salah satu group facebook yang mengaku belum mendapatkan bantuan padahal mereka sangat membutuhkan pasca diterpa bencana banjir.
Terbukti, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Laskar Manguni Indonesia mengutus jajarannya ke lokasi bencana untuk menyalurkan bantuan yang berasal dari DPP LMI dan LMI Milenial.
Terlihat Wakil Ketua Umum DPP Dendy Pitong Pantouw, bersama personel LMI lainnya Natan Damal dan Lucky Wangkay memdatangi warga korban banjir yang tinggal di Karombasan lingkungan 3 Kota Manado. Di lokasi itu mereka menyLurkan bantuan bahan pokok dari LMI kepada 21 Kepala Keluarga atau sekitar 80 jiwa yang terdampak banjir beberapa waktu lalu.
Bantuan LMI ini diapresiasi warga setempat. “Di saat kami kesulitan bahan pokok Laskar Manguni Indonesia datang membantu kami. Sunggu luar biasa. Terima kasih LMI. Tuhan memberkati,” ujar Andre Undang, mewakili wargavyang lain.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum DPP Dendy Pitong Pantouw mengatakan LMI peduli dengan para korban bencana alam.
“Kami mengetahui di media sosial kalau warga di Karombasan lingkungan 3 membutuhkan bantuan. Karena itu Tonaas Wangko Pendeta Hanny Pantouw menginstruksikan kami membawa bantuan ini. Semoga dapat meringankan beban warga di sini (Karombasan Lingkungan 3, red),” kata Dendy. (JPc)
COMMENTS