HomeManado City

Richard Sualang Sebut Angka 3 dalam Debat, Ai Mangindaan 3 Kali Bilang Menang

Richard Sualang Sebut Angka 3 dalam Debat, Ai Mangindaan 3 Kali Bilang Menang

MANADO, JP- Ada yang menarik dari Debat Publik Calon Wakil Walikota (Wawali) Manado yang berlangsung di Swiss Bell Hotel Manado, Selasa (10/11/2020).

Di mana Calon Wawali nomor urut 1 Richard Sualang alias RS dan Calon Wawali nomor urut 4 Harley Mangindaan alias AI melontarkan pernyataan dengan menyebut angka 3 dalam materi debatnya.

Richard Sualang mengatakan pasangan AA-RS (Andre Angouw – Richard Sualang) memiliki 3 komitmen besar ketika memimpin Kota Manado periode 2021-2026.

Pertama, tidak boleh ada rakyat yang tidak bisa berobat karena minimnya fasilitas layanan kesehatan di Puskesmas. Kedua, tidak boleh ada rakyat yang tidak bisa makan karena kehilangan kesempatan kerja. Dan ketiga, tidak boleh ada anak yang tidak bisa mengenyam pendidikan karena kekurangan biaya.

Baca Juga  Mertua Sekda Manado Tutup Usia, Walikota: Pemerintah Dan Masyarakat Turut Berdukacita

Sementara Ai Mangindaan dalam closing statementnya 3 kali menyebut kata menang.

“Jadi semua so ada di visi misi PAHAM. Kalu bagitu, kiapa le mo pilih yang laeng, Nomor 4 Paula Harley for Manado. Menang, menang, menang,” katanya.

Sejumlah pendukung pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Manado Mor Dominus Bastiaan dan Hanny Joost Pajouw (MOR-HJP) yang menyaksikan secara live streaming ikut merespon hal ini.

“Calon nomor urut satu tadi sebut angka 3 dan calon nomor urut empat 3 kali bilang menang, menang, menang. So depe tanda kalau paslon kami akan menang, tentu dengan perkenanan Tuhan dan restu warga kota Manado,” kata mereka.

Baca Juga  Inilah Urutan Parade Karnaval Fisco Manado Fiesta, Start di Taman Berkat Boulevard, Finish di Pohoh Kasih Megamas

Diketahui, dalam Pilkada Manado 2020 ini angka 3 identik dengan pasangan MOR-HJP. Pasalnya paslon ini mendapat nomor urut 3 dan diusung 3 partai politik yakni Partai Demokrat, PAN dan PKB. (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0