MANADO, JP- Bupati Minahasa, Ir. Royke Octavian Roring, M.Si bersama Wakil Bupati Robby Dondokambey, S.Si menghadiri pembukaan Archipelagic and Island State (AIS) Forum yang diselenggarakan di kompleks Pohon Kasih Megamas Manado, Kamis (31/10/2019).
Pada kesempatan tersebut, Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE berterima kasih kepada Kementerian Koordiantor (Menko) Bidang Maritim dan Investasi atas terselenggaranya acara AIS Forum di Sulut, seraya berharap acara tersebut bisa berjalan lancar hingga selesai.
Gubernur Olly juga berterimakasih kepada para delegasi dari negara-negara peserta yang telah bersedia hadir dalam acara tersebut.
“Terimakasih kepada para delegasi yang telah hadir dalam acara ini, kiranya kedatangan pertama ini akan berlanjut seterusnya sehingga provinsi Sulawesi Utara akan lebih dikenal,” ujar orang nomor satu di Sulut ini.
Dalam sambutannya, Menko Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan mengatakan, AIS Forum ini merupakan kerjasama 6 negara kepulauan dan 41 negara pulau yang dimulai tahun 2018 lalu, dengan tujuan saling mendukung upaya membangun ekonomi dan kesejahtraan masyarakat.
“Diharapkan kegiatan ini dapat memperluas kerjasama diantara negara-negara AIS Forum dan kerjasama antar pemerintah untuk mengumpulkan semua pemangku kepentingan untuk menggerakan potensi dari segenap sektor masyarakat dalam memecahkan berbagai masalah yang kita hadapi di negara-negara kepulauan,” ujarnya.

Menko Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan dan Gubernur Olly Dondokambey SE di Pembukaan AIS Forum.
Luhut juga berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan setiap tahun, yang juga difokuskan pada mendorong perkembangan usaha rintisan di bidang digital, karena pelaku dan komunitas di bidang ini adalah salah satu kelompok front runner penggerak ekonomi dunia di masa depan.
Luhut mengajak masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan khususnya sampah plastik agar tidak dibuang ke laut, karena sampah palstik bisa meleleh dan dimakan ikan, dan ikan yang sudah terkontaminasi dengan sampah plastik akan mengakibatkan stunting jika dikonsumsi ibu hamil.
Bupati Roring sendiri berharap agar kegiatan ini akan membawa dampak positif dalam membangun Sulawesi Utara dan Minahasa pada khususnya terutama dalam bidang usaha berbasis digital dan investasi.

Bupati Minahasa, Ir. Royke Octavian Roring, M.Si berdiskusi dengan Menko Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, Gubernur Olly Dondokambey SE di Gala Dinner Pembukaan AIS Forum.
Malam sehari sebelum pembukaan AIS Forum, Bupati Roring menghadiri acara gala dinner AIS Forum, yang dilaksanakan di Window of Indonesia Manado.
Pada kesempatan tersebut Bupati Roring, mendampingi Gubernur Olly dalam menyambut kedatangan Menko Luhut
Acara tersebut dihadiri oleh para delegasi dari negara-negara peserta AIS Forum serta diisi dengan tari-tarian budaya indonesia dan Sulut. (JPc)
COMMENTS