HomeBeritaBerita Utama

Pasukan Hitam Macetkan Lalin, Lalu “Duduki” Kompleks Rudis Gubernur

Pasukan Hitam Macetkan Lalin, Lalu “Duduki” Kompleks Rudis Gubernur

SUASANA lobi dan halaman depan Hotel Arya Duta Boulevard Manado mendadak heboh, Jumat (01/11/2019) pukul 12.00 WITA.

Hal ini menyusul kehadiran pasukan hitam dalam jumlah yang sangat banyak diperkirakan mencapai 2500 orang.

Mereka adalah pengurus dan anggota Laskar Manguni Indonesia (LMI) yang tidak hanya dari Sulut tapi juga dari daerah-daerah lain di Indonesia. Bahkan ada yang berasal dari LMI Amerika Serikat.

Sesekali terdengar teriakan “I Yayat u Santi” terus menggema di lobi dan halaman depan hotel tersebut.

Tak pelak, masyarakat dan tamu hotel sangat terkejut dengan kehadiran pasukan hitam.

Tonaas Wangko LMI Pdt Hanny Pantouw STh bersama anggota LMI saat berada di lobi Arya Duta

Setelah beberapa lama, dengan menggunakan sepeda motor dan mobil ribuan anggota LMI bergerak melakukan show of force di jalan raya dari Arya Duta melintasi jalan Boulevard masuk kawasan Taman Kesatuan Bangsa (TKB) melintasi jalan Dotulong Lasut, melintasi depan Kantor Walikota Manado, menuju jalan Lumimuut dan masuk ke kawasan rumah dinas Gubernur Sulut Bumi Beringin Manado.

Baca Juga  Bupati Talaud Serahkan LKPJ 2021

Konvoi LMI ini mengejutkan warga dan membuat lalu lintas (lalin) di sepanjang jalan yang dilalui pasukan hitam tersebut macet total.

Konvoi pengurus dan anggota LMI melintasi jalan raya Lumimuut

Setibanya di kompleks Rudis Gubernur, pasukan hitam ini langsung masuk di gedung Graha Gubernuran.

Rupanya keberadaan Anggota LMI ini dalam rangka menghadiri pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) LMI yang berlangsung di gedung Graha Gubernuran, Jumat (01/11/2019) sore.

Teebukti, beberapa saat kemudian sang tuan rumah Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE didampingi Sekretaris Provinsi Sulut Edwin Silangen, Kepala Dinas Kesbangpol Sulut Mecki Onibala, Tonaas Wangko LMI Pdt Hanny Pantouw STh tiba di Graha Gubernuran dan membuka Rakernas LMI. (JPc)

Baca Juga  Wamendag dan ODSK Yakin Produk UMKM Sulut Tingkatkan Ekonomi Daerah, Bisa Bersaing di Pasar Global

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0