MANADO JP– Tokoh Partai Golkar Sulut Stevanus Vreeke Runtu atau yang lebih akrab dipanggil SVR resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Gubernur ke Partai Golkar Sulut, di Sekretariat DPD II Partai Golkar Sulut, Sabtu (23/11/19) sore.
SVR mendatangi Kantor DPD Golkar Sulut didampingi pendukung militannya serta simpatisan, lalu menyerahkan berkas pendaftaran kepada tim seleksi DPD Golkar Sulut.
Mantan Ketua DPD Golkar Sulut mengungkapkan alasannya mendaftar kepada wartawan usai mendaftar.
“Pendaftaran ini mendukung elektabiltas partai Golkar. Karena saya menyadari kursi di DPRD Sulut belum cukup untuk mengusung sendiri, kita perlu berjuang bersama,” ujarnya.
Alasan lain, menurut SVR, diri ingin maju di Pemilihan Gubernur lebih pada keinginan mewujudkan mimpi.
“Menjadi gubernur adalah cita-cita politisi, saya percaya semua atas perkenan Tuhan,” tukasnya.
Menariknya, meski sudah mendaftar di Partai Golkar, mantan Bupati Minahasa dua periode ini, meminta ijin daftar ke partai lain.
“Saya mohon ijin mendaftar ke partai lain, sebagai upaya pemenuhan kuota, karena kita tidak bisa hanya diam disini untuk pemenuhan kuota untuk maju Pilgub,” katanya.
Mantan Wakil Ketua DPRD Sulut ini sempat memberi pujian terhadap kepemimpinan Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw (OD-SK).
“Harus kita akui OD-SK sudah memberi yang terbaik. Tapi jika Golkar diberi kepercayaan, kami akan memberi yang lebih terbaik,” tegasnya.
Alasan lain SVR daftarkan diri maju Pilgub lebih pada keinginan meweujudkan mimpi.
“Menjadi gubernur adalah cita-cita politisi, saya percaya semua atas perkenan Tuhan,” tutup SVR.
Menanggapi ini, Sekertaris DPD Golkar Sulut Tony Lasut memberi dukungan penuh langkah politik yang diambil SVR.
“Pemenuhan aturan, kita memang butuh dua kursi, kami mempersilahkan lobi-lobi termasuk mendaftar ke partai lain sebagai bentuk pemenuhan kuota untuk mengusung,” tandasnya. (JPc)
COMMENTS