Penyerahan bantuan oleh Tim ekspedisi bantuan bencana alam Gunung Ruang Jemaat Germita Ebenhaezer Melonguane kepada Majelis Pekerja Jemaat GMIST EFRATA Hassi Resort Tagulandang, Rabu (12/06/2024).
MELONGUANE, JP – Jemaat Ebenhaezer Melonguane memberikan bantuan bagi korban erupsi Gunung Ruang di Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro , Sulawesi Utara.
Bantuan diantar langsung oleh Wakil Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) Pnt. Godfried Timpua bersama Wakil Sekretaris BPMJ Pnt. Maksi Lindo, Ketua Pekerja Majelis Jemaat (PMJ) Pnt. Andris Tasumewada dan Sekretaris Kaum Bapa Jemaat Pnt. Rudy Jakobus mewakili BPMJ dan seluruh warga jemaat Germita Ebenhaezer Melonguane.
Sehari mengarungi lautan dengan KMP Watunapato, tim ekspedisi bantuan bencana alam Gunung Ruang Jemaat Ebenhaezer Melonguane, tiba dengan selamat di Pelabuhan Laut Tagulandang pukul 17.30 WITA, Rabu (12/06/2024) dan langsung bergerak menuju Gereja GMIST EFRATA Hassi Resort Tagulandang, tempat penyerahan bantuan.
“Bantuan tersebut nantinya diserahkan kepada warga jemaat GMIST EFRATA Hassi Resort Tagulandang melalui Majelis Pekerja Jemaat dan diterima oleh Ketua MPJ didampingi Ketua Resort,” kata Pnt. Godfried Timpua, ketika dihubungi redaksi jejakpublik.com dari Melonguane, Rabu malam.
Godfried menjelaskan, bantuan yang diberikan itu berupa bahan makanan pokok dan pakaian. Semua barang bantuan itu dikumpulkan dari warga jemaat secara sukarela.
“Sementara mengenai penyaluran ke warga jemaat di Tagulandang itu, teknisnya akan diatur oleh Pimpinan Jemaat setempat (GMIST EFRATA Hassi Resort Tagulandang),” pungkas Godfried. (Rey Atapunang)
COMMENTS