SANGIHE, JP- Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara (Kajati Sulut) Andi Muh. Iqbal Arief SH MH bersama Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Sulawesi Utara Ibu Nurhayati Andi Iqbal melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Kepulauan Sangihe, Rabu (18/09/2019).
Dalam kunjungan ini kajati didampingi Asisten Pembinaan A. Syahrir Harahap, SH MH, Asisten pengawasan Winarno SH, Kabag TU Kejati Sulut Mas’ud SH MH.
Tiba di Sangihe, kajati dan rombongan disambut oleh Kepala Kejari Kepulauan Sangihe Yunardi SH MH, Bupati Kepulauan Sangihe Jabes E. Gaghana SE ME dan Forkompinda Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Menariknya, saat tiba di Kantor Kejari Kepulauan Sangihe, kajati beserta ibu ketua IAD wilayah sulut dan rombongan disambut atraksi anak anak Karate Gojukai binaan Kejaksaan Sangihe.
Perlu diketahui juga bahwa kajati Andi Muh. Iqbal Areif SH MH adalah Ketua Ikatan Komda Karate Gojukai Sulawesi Utara.
Dalam kunker tersebut, kajati memantau langsung kondisi pegawai kejaksaan, sarana dan prasarana dan administrasi serta pelayanan Kejari Kepulauan Sangihe, termasuk tupoksi masing-masing bidang terkait kinerja Kejari hingga bulan September tahun 2019.
Ketika rapat internal dengan jajaran pegawai Kejari Kepulauan Sangihe, kajati memberikan arahan dan masukan kepada jajaran Kejari Kepulauan Sangihe di bawah komando Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Yunardi SH MH agar lebih semangat dan makin profesional dalam menjalankan tugas sebagai insan Adyaksa serta terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya di wilayah hukum Kepulauan Sangihe.
Lebih jauh, kajati menjelaskan dan mengapresiasi atas segala bentuk kinerja, pelayanan dan inovasi yang dilakukan oleh kejari sangihe demi menuju zona integritas WBK dan WBBM.
Kajati juga berharap agar kekurangan kekurangan yang masih ada untuk segera dibenahi serta berharap apa yang telah dilakukan oleh Kejari Kepulauan Sangihe dapat ditiru oleh kejari lainnya yang ada di Sulut.
Usai memberikan arahan kepada jajaran Kejari Kepulauan Sangihe,kajati dan rombongan menghadiri kegiatan sosialisasi dengan tema peran serta kejaksaan dalam pembangunan nasional dan sub tema Tupoksi Kejaksaan, sosialisasi TP4D dan dana desa, bertempat di gedung serba guna rumah dinas Bupati Kepulauan Sangihe.
Sosialisasi tersebut dihadiri oleh Bupati Jabez E Gaghana SE ME, Wakil Bupati Helmut Hontong SE, Kepala SKPD dan 30 kapitalaung (Kepala Desa, red). (JPc)
COMMENTS