HomeBeritaBerita Utama

Peduli Bahaya Kanker Serviks, Tikala ke Level Nasional

Peduli Bahaya Kanker Serviks, Tikala ke Level Nasional

MANADO, JP- Kepedulian yang tinggi terhadap bahaya kanker serviks kepada kaum perempuan selama ini oleh Pemerintah Kecamatan Tikala berbuah manis.

Di mana kecamatan Tikala mendapat kepercayaan mewakili Kota Manado dalam penilaian tes Inpeksi Visual Asetat (IVA) tingkat nasional.

Hal ini diakui Camat Tikala Argo Sangkay ketika dikonfirmasi wartawan, Selasa (25/06/2019).

“Yah, sesuai informasi yang kami terima, tim penilai dari pusat akan datang ke sini minggu kedua bulan depan tepatnya tanggal 10 sampai 12 Juli,” ujarnya.

Menurut Sangkay, dipilihnya Kecamatan Tikala, karena dianggap paling aktif mendukung program IVA.

Baca Juga  Jusak Kereh - Audy Karamoy Bertekad Majukan Pendidikan Minahasa, Siap Wujudkan Janji Prabowo Bangun Sekolah Unggulan

“Selain menggenjot sosialisasi, kita juga rangkaian dengan pemeriksaan. Dan lewat kegiatan inilah kita (Kecamatan Tikala, red) mendapat kepercayaan mewakili Kota Manado di tingkat nasional. Saat ini kita sedang mempersiapkan diri,”jelasnya.

Ia berharap, lewat capaian ini, kesadaran kaum perempuan untuk memeriksakan diri semakin meningkat.

“Bukan hanya di Kecamatan Tikala, kita berharap juga semua perempuan di Kota Manado akan lebih sering memeriksakan diri sehubungan dengan pencegahan dini kangker serviks,” tandasnya. (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0