MINAHASA, JP- Kaum Bapak Katolik (KBK) Unit Santo Fransiskus Asisi mewujudkan aksi nyata kepedulian kepada para pastor dan frater, terlebih di tengah pandemi Covid-19 saat ini.
Terbukti, kelompok kategorial di Gereja Katolik Paroki St. Fransiskus Xaverius ini menyalurkan bantuan paket beras di dua lembaga pembinaan calon imam masing-masing Biara Skolastikat MSC Pineleng dan Seminari Pineleng.
Bantuan tersebut terlebih dahulu disalurkan di Biara MSC Pineleng yang diterima langsung Wakil Superior Skolastikat MSC Pineleng Pastor Yohanes Purwanto MSC didampingi sejumlah Pastor yakni Pastor Hermas Asumbi MSC, Pastor Stenly Pondaag MSC, Pastor Neles Jamlean MSC dan Pastor Aris Angwarmase MSC.
Ketua KBK Unit St. Fransiskus Asisi Theodorus Mors Lontoh menjelaskan penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Pesta Pelindung St. Fransiskus Asisi yang jatuh pada tanggal 04 Oktober 2021.
“Tanggal 04 Oktober kami sudah menggelar Doa Rosario, Misa Syukur dan ramah tamah dalam rangka memperingati Pesta Pelindung Santo Fransiskus Asisi. Dan hari ini kelanjutan kegiatan kami datang ke biara untuk berbagi kasih mendukung pembinaan para calon imam di sini. Apalagi saat ini pandemi Covid-19 yang melanda saat ini. Bantuan ini berasal dari bantuan sukarela dari seluruh KBK Unit Santo Fransiskus Asisi. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat,” ujarnya.

KBK Unit Santo Fransiskus Asisi foto bersama Wakil Superior dan para Pastor Skolastikat MSC Pineleng.
Sementara itu, Pastor Yohanes Purwanto MSC menyambut baik dan mengapresiasi kepedulian dari KBK Unit St. Fransiskus Asisi.
“Terima kasih atas kepedulian dan dukungan dari Kaum Bapak Katolik Santo Fransiskus Asisi kepada para pastor dan seluruh calon imam di sini,” katanya.
Dalam kesempatan itu, Pastor Hermas Asumbi MSC mewakili para Pastor yg hadir memimpin doa untuk pengurus dan anggota KBK Unit St. Fransiskus Asisi serta untuk kegiatan wisata rohani ke Desa Guaan Kecamatan Mooat Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim).
Selanjutnya, Theodorus Mors Lontoh cs membawa bantuan paket beras ke Seminari Pineleng dan diterima langsung oleh Pastor Melky Malingkas Pr, selaku Rektor Seminari Pineleng. Pastor Melky sangat mengapresiasi kepedulian KBK Unit St. Fransiskus Asisi ini.

KBK Unit St. Fransiskus Asisi foto bersama Pastor Melky Malingkas Pr., usai menyerahkan bantuan.
Usai menyalurkan bantuan di dua lembaga pembinaan calon imam tersebut, seluruh pengurus dan anggota KBK Unit St. Fransiskus Asisi melakukan perjalanan wisata rohani ke Guaan.
Sebelumnya Pastor Djifon Motikas selaku Pastor Paroki St. Fransiskus Xaverius Pineleng memimpin doa dan berkat untuk perjalanan jauh tersebut bertempat di aula Pastoran Paroki Pineleng.
Meski jauh, seluruh pengurus dan anggota KBK Unit St. Fransiskus Asisi sangat antusias melakukan perjalanan ini. Apalagi Pastor Djifon ikut serta dalam perjalanan wisata rohani ini.

Pastor Djifon Motikas Pr memimpin doa dan memberkati seluruh pengurus dan anggota KBK Unit St. Fransiskus Asisi di Pastoran Paroki Pineleng sebelum melakukan perjalanan ke Guaan.
Kegiatan ini digelar dengan mengedepankan protokol kesehatan Covid-19. (JPc)
COMMENTS