HomeLiputan Khusus & Advetorial

Tingkatkan SDM dan Lahirkan Produk Berkualitas, Walikota Manado dan Rektor Unima Teken Kesepakatan Bersama

Tingkatkan SDM dan Lahirkan Produk Berkualitas, Walikota Manado dan Rektor Unima Teken Kesepakatan Bersama

MANADO, JP- Setelah dilantik menjadi Walikota Manado dan Wakil Walikota, Andrei Angouw dan Richard Sualang (AARS) langsung melakukan sejumlah terobosan penting dan strategis untuk membangun kota Manado demi menghadirkan kesejahteraan bersama.

Salah satunya adalah dengan menggandeng lembaga pendidikan demi menggenjot sumber daya manusia (SDM).

Walikota Manado Andreu Angouw dan Rektor Universitas Negeri Manado Prof. Dr. Deitje A. Katuuk di sela-sela penandatangan kerjasama.


Terbukti, Walikota Andrei Angouw melakukakan penandatangan Kesepakatan Bersama Antara Universitas Negeri Manado dengan Pemerintah Kota Manado yang dilakukan Rektor Universitas Negeri Manado Prof. Dr. Deitje A. Katuuk, M.Pd, yang berlangsung di Kampus Unima Tondano, Senin, (14/03/2022).

Walikota Manado Andreu Angouw dan Rektor Universitas Negeri Manado . Dr. Deitje A. Katuuk melakukakan penandatangan kesepakatan.


Kesepakatan bersama ini tentang Implememtasi Tridharma Perguruan Tinggi di Bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat yang tentunya dapat terimplementasi lewat program pembangunan yang ada di Kota Manado.

Baca Juga  40 Legislator Manado Resmi Dilantik

Walikota berharap dengan kerjasama ini bisa menghadirkan produk – produk yang berkualitas dalam membangun Provinsi Sulawesi Utara terlebih khusus dalam pelaksanaan program-program di kota Manado.

Walikota Manado Andreu Angouw membawakan sambutan di acara penandatanganan kesepakatan


Hadir dalam kagiatan ini Sekretaris Kota Manado Bpk. Micler C.S. Lakat, Rektor Universitas Negeri Manado Prof. Dr. Deitje A. Katuuk, M.Pd, Pembantu Rektor I Prof. Dr. Orbanus Naharia, M.Si, Direktur Program Pascasarjana Prof. Dr. Philoteus Tuerah, M.Si, DEA, jajaran pimpinan dan para guru besar, serta jajaran pemerintah Kota Manado yang ikut hadir.

Walikota Manado Andreu Angouw dan Rektor Universitas Negeri Manado . Dr. Deitje A. Katuuk foto bersama jajaran Penkot Manado dan Unima usai melakukakan penandatangan kesepakatan.


Dalam kesempatan ini juga Walikota Manado menyempatkan diri untuk mengikuti Sidang Promosi Doktor Promovendus Micler C. S. Lakat yang merupakan Sekretaris Daerah Kota Manado. (JPc)

Baca Juga  Rayakan Kemerdekaan ke-243 dan 70 Tahun Hubungan Diplomatik AS-Indonesia di Sulut, Gubernur Olly Apresiasi Kedubes AS

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0