HomeBeritaBerita Utama

Dicari ASN Berprestasi Pemkot Manado

Dicari ASN Berprestasi Pemkot Manado

MANADO, JP– Pemerintah kota Manado melalui Badan Kepegawaian Dan Diklat (BKD) menggelar pemilihan Aparatur Sipil Negara (ASN) berprestasi bagi pejabat administrator, pejabat pengawas, pelaksana golongan III dan II ASN di lingkup Pemerintah Kota Manado Tahun 2019.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Serbaguna Pemkot Manado, Selasa (18/06/2019) ini, digelar dalam rangka memperingati hari ulang tahun kota Manado yang ke–396.

Untuk tahap pertama, pemilihan ASN berprestasi untuk golongan II dan golongan III di lingkup Pemkot Manado diikuti oleh 47 orang.

Saat membuka kegiatan ini, Walikota Manado DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA yang diwakili oleh Sekertaris Daerah Micler CS Lakat SH MH dalam sambutannya menegaskan, untuk membangun kota yang cerdas dimulai dari membangun masyarakat yang cerdas.

Baca Juga  Ferdinand Dumais dan Kuasa Hukum Tetap Berpegang Pada SK KPU Manado No 487

“Pelaksanaan pilihan pegawai berprestasi dipandang sebagai salah satu upaya membangun birokrat cerdas melalui kompetisi,” ujarnya.

Menurut Lakat, nilai kegiatan ini ada pada kontribusi akan pengembangan kualitas sumber daya manusia ASN.
“Baiklah kita pahami Aparatur Sipil Negara yang cerdas harus memiliki kualitas dan integritas,” pintanya.

Dijelaskannya, kualitas ASN berprestasi menyangkut kemampuan kerja, paham tupoksi dan menguasai teknologi. Sementara integritas yang dimaksud adalah pribadi pegawai yang jujur, berkarakter, sadar dan paham bahwa dia dan tugas kerjanya merupakan suatu bagian dari sistem besar yang bergerak seiring dan sejalan dalam pelayanan kepada masyrakat yang benar-benar harus profesional.

Baca Juga  Balas Jasa, Caleg DPR RI Terpilih Ini Siap "Pasang Badan" Menangkan OD-SK

“Kepada para peserta dimintakan untuk mengikuti kegiatan ini dengan kesungguhan dalam menguji diri sendiri dan itu yang akan mengantar pada pembuktian kualitas dan kapabikitas sebagai birokrat Pemkot Manado yang cerdas secara intelektual, emosional, sosial dan spiritual,” tandasnya.

Turut hadir, Asiaten III Frans Mawitjere bersama plt. BKD Kota Manado dr Nora Lumentut.  (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0