HomeBerita

Paskah Nasional 2022 di Talaud, Elly Lasut: Kami Sambut Peserta Dengan Gembira dan Sukacita

Paskah Nasional 2022 di Talaud, Elly Lasut: Kami Sambut Peserta Dengan Gembira dan Sukacita

JAKARTA, JP – Bupati Kepulauan Talaud Elly Engelbert Lasut mengajak umat Kristiani untuk hadir dalam puncak acara Paskah Nasional 2022 yang akan digelar di Melonguane, Ibu Kota Kabupaten Kepulauan Talaud, 17 Mei mendatang.

Paskah Nasional 2022 di Kabupaten Kepulauan Talaud resmi dibuka pada 14 April 2022 lalu. Kegiatan peluncuran Paskah Nasional itu pun dihadiri langsung Sekum PGI Pdt. Jacklevyn Frits Manuputty.

Rangkaian kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Prosesi Salib Paskah Nasional di seluruh wilayah Kepulauan Talaud yang dimulai sejak 18 April hingga 16 Mei serta Doa Sukses Paskah Nasional yang dilaksanakan di GPIB Immanuel Jakarta, Rabu (27/05/2022) hari ini.

Baca Juga  Wakil Jaksa Agung ke Anggota IAD: Bijak dalam Bermedia Sosial dan Terapkan Pola Hidup Sederhana

Selain itu, pada 10-15 Mei nanti juga akan dilaksanakan simposium nilai-nilai Paskah yang akan dikontribusikan bagi pembangunan bangsa, khususnya di Provinsi Sulawesi Utara dan Kabupaten Kepulauan Talaud.

Bupati Elly Lasut mengajak umat Kristiani untuk menghadiri acara puncak Paskah Nasional 2022 di Melonguane. Dia mengatakan, warga masyarakat Talaud akan sangat bergembira dan bersukacita jika seluruh perwakilan gereja-gereja atau jemaat-jemaat dari gereja-gereja hadir dalam kegiatan keagamaan tersebut.

“Mari kita hadir bersama di Melonguane Talaud. Kami menyambut semua peserta yang hadir dengan gembira dan sukacita,” ungkap Elly dalam Konferensi Pers di Jakarta usai Doa Sukses Bersama di GPIB Immanuel Jakarta, Rabu (27/04/2022).

Baca Juga  Rumah Kepala Lingkungan di Manado Rata Tanah

Kesempatan yang sama, Ketua Umum Panitia Paskah Nasional 2022 Dr. Jan Samuel Maringka menjelaskan, acara Paskah Nasional 2022 ini merupakan kesepakatan dari delapan arasy gereja yang merupakan gabungan dari Forum Umat Kristiani Indonesia. Dimana pada kesempatan pertama ini dipercayakan kepada PGI dan kepercayaan diberikan kepada Forum Persekutuan Kaum Bapa yang diketuai oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey.

Dia berharap Paskah Nasional ini akan menjadi kegiatan tetap yang sama seperti Natal Nasional yang sudah terjadi selama ini. Karena itu, pihaknya akan mengusulkan kepada pemerintah melalui Kementerian Agama agar menjadikan Paskah Nasional sebagai agenda tetap dari kegiatan-kegiatan perayaan keagamaan di Indonesia.

Baca Juga  Rumah Warga Alternatif Penginapan Tamu Paskah Nasional di Talaud

Dia menambahkan, pihaknya tengah mengupayakan agar Presiden Joko Widodo dapat hadir langsung dalam puncak acara Paskah Nasional 2022.

“Panitia dengan segenap umat Kristiani sangat mengharapkan kehadiran bapak presiden, Bapak Jokowi, untuk hadir langsung dalam acara ini dan tentunya kita berdoa bersama agar dari Nusa Utara Indonesia bisa memberikan kontribusi dalam rangka mempererat persatuan dan kesatuan kita (bangsa),” katanya. (Rey/JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0