HomeBerita

Wouw…KBK Indonesia Segera Terbentuk, Keuskupan Manado Jadi Referensi Nasional Bahkan Dunia

Wouw…KBK Indonesia Segera Terbentuk, Keuskupan Manado Jadi Referensi Nasional Bahkan Dunia

 

FOTO: (Kiri) Pengurus KBK Keuskupan Manado dan KBK Kevikepan Manado. (Kanan) Charles Ngangi.

MANADO, JP – Pernyataan yang cukup mengejutkan sekaligus membanggakan dilontarkan Ketua Carateker Kaum Bapak Katolik (KBK) Kevikepan Manado DR. Ir. Charles Ngangi M.S., saat membawakan sambutan pada perayaan Misa Syukur dalam rangka kegiatan akbar bertajuk Musyawarah dan Pertemuan Umum V KBK Kevikepan Manado, bertempat di Gereja Katolik Paroki Yesus Gembala Baik, Jalan Babe Palar (Rike) Kelurahan Tanjung Batu, Kecamatan Wanea, Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara, Minggu (16/07/2023).

Baca Juga  Resmikan Gedung Gereja Katolik Stasi Kima Atas, Uskup Rolly Kutip Pesan Paus Fransiskus

Ia mengatakan bahwa saat ini organisasi KBK sebagai kelompok kategorial di lingkungan Gereja Katolik, hanya ada di Keuskupan Manado yang meliputi 3 provinsi masing-masing Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo. Namun menurutnya sejauh ini KBK Keuskupan Manado menjadi perhatian secara nasional bahkan dunia.

Tak sampai di situ, kata Ngangi yang adalah salah satu Wakil Ketua KBK Keuskupan Manado ini, ke depan akan segera dibentuk KBK Indonesia.

Karena itu mantan Ketua DPD Vox Point Indonesia Provinsi Sulawesi Utara yang kini menjabat Dewan Pakar DPD Vox Point Indonesia Provinsi Sulut ini mengajak seluruh KBK untuk menjadi yang terbaik sehingga keuskupan lain di Indonesia dan dunia akan mengikutinya.

Baca Juga  Pagi Ini KBK Paroki Warembungan Gelar Pemeriksaan dan Pengobatan Gratis

“KBK Keuskupan Manado masih bergerak terus. Dunia melihat torang KBK cuma ada di Keuskupan Manado. Kalau KBK baik dan mantap maka dunia dan Indonesia akan ikut. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ada KBK Indonesia,” tandasnya seraya mengatakan dalam waktu dekat akan ada pergantian kepengurusan KBK menyusul masa bhakti kepengurusan tersebut sudah berakhir. (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0