HomeNusa Utara

Talaud Masuk Program Pariwisata Lintas Batas Kemenparekraf

Talaud Masuk Program Pariwisata Lintas Batas Kemenparekraf

Sasana Temu Bincang Pariwisata Lintas Batas Menparekraf Sandiaga Uno dan Bupati Talaud Elly Lasut.

TALAUD, JP – Kabupaten Kepulauan Talaud masuk dalam deretan daerah yang menjadi prioritas pelaksanaan Program Pariwisata Lintas Batas yang digagas Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Hal itu terungkap dalam zoom meeting Temu Bincang Pengembangan Destinasi Super Prioritas Pariwisata Dunia antara Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif H. Sandiaga Salahuddin Uno dengan Bupati Elly Engelbert Lasut bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud, Senin (21/02/2022).

Menurut Menparekraf, Pemerintah Indonesia, melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sedang mengembangkan Kepariwisataan Lintas Batas (Cross Border Tourism) dan Kabupaten Talaud merupakan salah Satu di Provinsi Sulawesi Utara yang menjadi target Kementrian untuk megembangkan Pariwisata “Lintas Batas” tersebut karena berbatasan langsung dengan Negara tetangga Filipina.

Baca Juga  Lokon View, Wisata Berwawasan Lingkungan Hadir di Tomohon

Kebijakan Kemenparekraf tersebut mendapat respon positif dari Bupati Elly Lasut beserta jajarannya. Menurut Bupati, kebijakan ini tentunya sejalan dengan kebijakan Presiden, bahwa perbatasan wilayah Indonesia adalah cermin dan citra Indonesia, maka Kepariwisataan Lintas Batas harus diberi perhatian khusus dari pemerintah pusat.

Turut hadir dalam Temu Bincang ini Ketua Umum ASPRINDO H. Jose Rizal dan Dewan Pakar ASPRINDO Deibel Efendi, Sekretaris Daerah Yohanis B.K Kamagi, Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya Stevenheiner Maarisit serta Kabag Protokol dan komunikasi Pimpinan Setda Alfiani Unsong. (Rey)

Baca Juga  Sekum PGI: Indonesia Bukan Cuma Jakarta

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0