HomeBeritaManado City

Ungkap Keberhasilan 2019 dan PR 2020, GSVL: Butuh Sinergitas 3 Pilar Bangun Manado

Ungkap Keberhasilan 2019 dan PR 2020, GSVL: Butuh Sinergitas 3 Pilar Bangun Manado

MANADO, JP- Walikota Manado, DR. Ir. GS Vicky Lumentut (GSVL) SH., M.Si, DEA, memgatakan selama 2019, Pemerintah Kota Manado di bawah kepemimpinannya bersama Wakil Walikota Mor Dominus Bastian SE telah fokus bekerja menghasilkan yang terbaik untuk kemajuan kota dan kesejahteraan masyarakat.

Sepanjang tahun 2019 lalu, sedikitnya ada 27 penghargaan yang diberikan kepada Pemkot Manado, mulai dari penghargaan lokal, nasional, hingga internasional.

Soal dunia pariwisata, tahun 2019 adalah tahun ketiga secara beruntun digelar Manado Fiesta dan Pemerintah pusat pun sudah menjadikannya sebagai 100 destinasi wisata nasional 2020.

“Manado Fiesta juga kini sudah menjadi Perda (Peraturan Daerah). Jadi, siapapun walikota selanjutnya, iven Manado Fiesta ini sudah baku atau sudah jadi agenda tahunan. Apalagi sudah masuk agenda pariwisata nasional,” ungkap Walikota Manado dua periode ini.

Baca Juga  Loyalis GSVL: Tongkat Esafet Beralih ke MOR

Namun demikian, GSVL tak menampik masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. Salah satunya mengenai pengangguran. Di mana GSVL menyebut angka pengangguran di Kota Manado mencapai rasio 10,46 persen.

“Tercatat pengangguran di Kota Manado masih tinggi. Penyebabnya, karena Manado adalah Ibukota Provinsi. Semua pencari kerja di daerah di Sulut ini rata-rata cari kerja di Manado. Bahkan bukan cuma di Sulut, tapi juga ada yang dari daerah luar Sulut. Manado adalah kota nyaman dan aman, UMR (Upah Minimun Regional) juga tinggi, sehingga banyak yang ramai-ramai datang cari kerja di Manado. Mereka itu tercatat sebagai pengangguran di Manado. Tapi berbagai upaya akan terus dilakukan Pemkot Manado untuk mengurangi pengangguran itu,” jelasnya.

Baca Juga  Dampingi Kunjungan Presiden di IKN, Dirut PLN Siap Penuhi Kebutuhan Listrik Dari Energi Bersih

Persoalan lain,, lanjut GSVL adalah pengurusan KTP-E.

“Harus diakui kekurangan blanko adalah masalah nasional. Kalau saja diizinkan kita yang bikin sendiri blanko itu, maka kita akan bikin. Tapi apa daya tidak bisa, semua harus minta ke pusat, meskipun juga di pusat mungkin terbatas. Namun kami berupaya terus tiap bulan saya perintahkan Kadis Dukcapil ke Kemendagri di Jakarta untuk minta blanko,” bebernya.

GSVL memastikan apa yang masih kurang di tahun 2019, akan diperbaiki. “Apa yang masih kurang di tahun 2019 kita perbaiki dan lengkapi di tahun 2020,” janjinya.

Baca Juga  Fakultas Hukum Unsrat Rebut Piala Presiden di Batam, Flora Kalalo: Puji Tuhan!

Untuk memperbaikinya, GSVL
mengungkapkan dibutuhkan sinerhitas tiga pilar, yakni pemerintah, rohaniawan dan media.

“Kalau tiga pilar ini kerja sama membangun kota Manado makin hari akan makin baik,” tukasnya.

Lanjut Walikota, selain pemerintah yang bekerja dan melayani sesuai tugas dan fungsinya, topangan doa dari para rohaniawan juga sangat dibutuhkan.

“Juga dukungan dari media juga sangat dibutuhkan,” katanya.

“Terima kasih kerja sama yang terjalin baik ini, kedepan mari kita saling melengkapi untuk maksimalnya pelayanan 2020,” tandasnya. (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0