HomeNasional

Nurdin Halid ke Ketum Ganjarist: Kalau Ganjar Tak Dipakai PDIP, Ada Golkar

Nurdin Halid ke Ketum Ganjarist: Kalau Ganjar Tak Dipakai PDIP, Ada Golkar

AKARTA, JP- Pernyataan menarik disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Nurdin Halid kepada Ketua Umum Ganjarist, Mazdjo Pray, dalam sebuah diskusi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (11/11/2021).

Ia mengungkapkan, Partai Golkar membuka peluang menduetkan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“Pendukung Ganjar sebagai capres 2024 tak perlu khawatir jika nantinya tidak diusung PDIP,” ujarnya sebagaimana dilansir dari CNNIndonesia.com.

Menurut Nurdin, Golkar akan terbuka memberikan tempat untuk Ganjar.

“Nanti kalau Ganjar tidak mendapatkan tempat di partainya, ada Golkar terbuka,” katanya.

Baca Juga  BJ Habibie: Sang Teknokrat Pemimpin Bangsa yang Demokratis dan Rendah Hati

Lalu apa posisi Ganjar jika diusung Partai Golkar? Menurut Nurdin, Ganjar pun berpeluang menjadi capres ataupun cawapres ketika diduetkan dengan Airlangga di Pilpres 2024.

“Apakah nomor satu (atau) nomor dua, itu soal nanti. Kan Pak Airlangga tidak mungkin maju sendiri, pasti ada wakil,” jelasnya.

Hanya saja, lanjut Nurdin, Golkar masih membutuhkan berkoalisi dengan satu parpol untuk memenuhi syarat ambang batas pencalonan presiden di Pilpres 2024. (JPc)

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0