Foto: Susy Fiane Sigar dan Hengky Arther Gerungan
MINAHASA, JP – Calon Presiden terpilih Prabowo Subianto merupakan putra berdarah Minahasa. Keluarga besarnya di Langowan dan Tondano, Kabupaten Minahasa. Karena itu Minahasa harus menjadi target merebut kemenangan bagi Partai Gerindra di Pilkada Minahasa pada 27 November 2024 nanti.
Apalagi, pada Pemilihan Presiden lalu Prabowo Subianto yang berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka menang telak di Kabupaten Minahasa bahkan di Provinsi Sulawesi Utara mengalahkan jagoan PDIP yang berkuasa di Sulut.
Selain itu di Pemilihan Legislatif, Gerindra meraih suara signifikan dan berhasil menempatkan partai besutan Prabowo ini meraih 8 kursi di DPRD Minahasa yang secara otomatis bisa mengusung kandidat sendiri di Pilkada Minahasa nanti.
Lalu siapa figur yang layak diusung Partai Gerindra? Harus diakui belum ada kader partai yang benar-benar figur yang layak diusung di Pilkada Minahasa dan berpeluang besar menang. Namun ada figur luar partai yang layak diusung Gerindra.
Sejauh ini beredar 2 nama yang digadang-gadang meraih tiket Calon Bupati (Cabup) Minahasa yang akan diusung Partai Gerindra. Kedua nama itu adalah Hengky Arther Gerungan atau yang akrab dengan inisial HAG dan Susy Fiane Sigar.
Kedua figur ini memiliki plus minusnya. HAG merupakan sosok yang dikenal luas dan berpengalaman dalam berorganisasi. HAG pernah mengikuti Pilkada Minahasa pada tahun 2012 berpasangan dengan Recky J Montong dari koalisi Partai Gerindra, PDS, PPRN dan Barnas, sehingga diyakini sudah memiliki pengalaman.
HAG juga merupakan seorang pengusaha mapan yang kuat secara finansial. Figur HAG juga ditunjang isri tercinta Meita Walla yang pernah menjabat Ketua Wanita Kaum Ibu (WKI) Sinode GMIM dan kedua anaknya Melisa Gerungan yang kini menjabat anģgota DPRD Sulut periode 2019-2024 dan Andre Gerungan di DPRD Kota Manado periode 2019-2024.
Namun HAG pernah mendukung pasangan calon PDIP yang di Pilkada sebelumnya. Juga kedua anaknya merupakan kader PDIP yang duduk di DPRD. Bahkan Melisa Gerungan walau gagal di Pemilihan Legislatif 2024 namun akan meraih tiket PAW karena Caleg PDIP terpilih Robby Dondokambey hampir pasti maju Pilkada. Diketahui Melisa peraih suara kelima terbanyak namun belum terpilih karena PDIP dapil Minahasa-Tomohon meraih 4 kursi DPRD Sulut di Pileg 2024. Sementara Andre Gerungan kembali terpilih menjadi wakil rakyat dari PDIP. Ini yang membuat peluang HAG meraih tiket Cabup dari Partai Gerindra terasa cukup berat dan dilematis.
Bagaimana dengan Susy Sigar? Sebagai figur baru di Pilkada Minahasa tentu Susy belum dikenal luas masyarakat dan belum berpengalaman dengan Pilkada Minahasa sehingga dibutuhkan kerja keras timnya dalam memperkenalkan Susy di masyarakat Minahasa.
Namun Susy memiliki kelebihan yang membuatnya berpeluang meraih tiket Cabup dari Partai Gerindra serta siap bertarung di Pilkada Minahasa dan layak memimpin Minahasa. Ia merupakan seorang pengusaha mapan dan sukses di tanah rantau. Susy merupakan kontraktor besar berskala nasional bergerak dalam bidang Konsultan Konstruksi. Salah satunya ia dipercaya menangani proyek dari Aceh hingga Papua termasuk IKN. Ia juga sudah melanglang buana mengerjakan proyek dan berkesempatan melihat peradaban di Luar Negeri. Sehingga putri kelahiran Tondano dalam Keluarga Sigar-Surentu, marga asli Minahasa.
Pengalamannya ini membuat istri dari Ir. Fanny A. Wullur, M.Ars., sangat dibutuhkan untuk membangun Kabupaten Minahasa yang selama ini terkesan tidak mengalami kemajuan dalam pembangunan infrastruktur. Jika dipilih Susy bisa menyulap Minahasa menjadi Kabupaten yang lebih maju dan lebih sejahtera sebagaimana visinya.
Lebih dari itu, Susy merupakan putri kelahiran Tondano dalam Keluarga Sigar-Surentu, marga asli Minahasa. Ia memiliki marga Sigar yang juga merupakan keluarga besar calon Presiden terpilih Prabowo Subianto di Langowan dan Tondano Kabupaten Minahasa yakni keluarga besar Sigar dan Maengkom. Kakak kandung Prabowo bermarga Sigar bernama lengkap Biantiningsih Djiwandono Sigar. Apalagi belum lama ini Susy terpilih menjadi Ketua Umum Kerukunan Keluarga Sigar seduniai, yang berlangsung di Hall Utama PT Elsadai Servo Cons Indonesia Manado, tepatnya di Jalan Anugerah nomor sembilan Kelurahan Tingkulu Kecamatan Wanea Manado, Rabu (12/03/2024). Tentu ini menjadi modal besar bagi Susy untuk meraih tiket Cabup Mimahasa.
So, siapa yang akan terpilih dan diusung menjadi Cabup Minahasa dari Partai Gerindra di Pilkada Minahasa tahun 2024? Tunggu saja. (JPc)
COMMENTS